Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Priska Madelyn Nugroho Hadapi Julita Saner di Babak Pertama Turnamen ITF W15 Amarante

ayotenis.id, Amarante, 18 Juli 2021 - Salah satu petenis putri kebanggaan Merah Putih, Priska Madelyn Nugroho, akan bertarung menghadapi petenis ranking 1236 WTA (Women's Tennis Association -red) asal Swedia, Julita Saner, di babak 32 besar kejuaraan tenis profesional ITF (International Tennis Federation -red) W15 Amarante yang tengah digelar di Amarante, Portugal. Mereka akan bertanding pada hari ini, Selasa (20 Juli 2021). Hal itu seperti dikatakan langsung oleh Priska ketika dihubungi ayotenis.id. (20/7).

Priska Madelyn Nugroho
"Hari ini main tunggal lawan petenis Swedia, Julita Saner." tutur Priska.

Ini adalah untuk kali pertama petenis Indonesia kelahiran tahun 2003 itu berjibaku melawan petenis Swedia berusia 22 tahun itu. Pemenang pertandingan antara Priska kontra Julita akan berduel menghadapi pemenang laga babak pertama lainnya, antara unggulan keempat dari Jepang, Miyabi Inoue versus Elizabet Hamaliy asal Ukraina.

Sementara itu di sektor ganda turnamen berlabel "Amarante Ladies Open" ini, Priska tampil berduet dengan petenis Italia Federica Rossi.

Di babak pertama, Priska/Federica akan bersua pasangan ganda gado-gado, Ena Kajevic dari Kroasia dan Magdalena Stoilkovska asal Makedonia Utara. Bila Priska/Federica bisa melalui hadangan Ena/Magdalena, di babak delapan besar telah dinanti pasangan tangguh, yakni unggulan teratas dari Jepang, Miyabi Inoue/Mei Yamaguchi.

Duet Negeri Matahari Terbit itu melangkah mulus ke babak perempatfinal tanpa perlu mengeluarkan keringat setetespun lantaran mereka mendapatkan bye.

Pekan lalu, Priska berlaga di turnamen ITF W15 Almada yang juga berlangsung di Portugal. Di turnamen yang memperebutkan total hadiah sebesar 15.000 dollar AS atau kurang lebih Rp 217.000.000,-  tersebut, Priska yang berpasangan dengan petenis Korea Selatan, Yeonwoo Ku, berhasil menjejakkan kaki ke babak semifinal nomor ganda.

Semoga di turnamen ITF Amarante ini Priska dapat menorehkan prestasi semaksimal mungkin, setidaknya seperti yang direngkuhnya di Almada.

Berita Lengkap Kiprah Priska di Portugal Dapat Disimak di ayotenis.id